Hai selamat sore semuanya. Apa kabar kalian? Nggak kerasa banget nih udah masuk pertengahan April. Bahkan udah mau mendekati akhir bulan. Nggak kerasa pula sebulan lebih sedikit lagi bakal masuk Bulan Ramadhan. Hore! Dulu aja masih kerasa KKN di desa sekarang udah masuk umur 23 aja. Lah ketahuan tuanya. Kalian juga ngerasa nggak sih kalau waktu cepet banget berjalan. Kalau istilah bahasa Koreanya sih 시간이 빨리 갔네 (time run fast). Hayooo... udah ada berapa bucket list yang sudah tercapai sampai bulan ke-4 ini? Buat mengingat apa aja janji-janji awal tahun, ada beberapa 2017's bucket list yang pernah aku tulis salah satunya adalah ikutan tes TOPIK. Buat kalian yang belum tau apa itu tes TOPIK, aku bakal buat QnA-nya. Ini dia QnA #3 persembahan dari aku cekidot!
1. Tes TOPIK itu apa?
1. Tes TOPIK itu apa?
Jadi tes TOPIK ini semacam tes TOEFL tapi Bahasa Korea. Kurang lebihnya TOPIK sendiri artinya Test of Profiency in Korean. Nah tes ini tuh dikeluarin secara resmi dari pemerintahan Korea Selatan di bawah lembaga NIIED. Biasanya tes ini bisa dipakai untuk daftar beasiswa juga loh. Rata-rata syarat buat ambil beasiswa kudu punya sertifikatnya. Buat kalian yang mau sekolah ataupun kuliah di Korea Selatan, pastikan kalian punya sertifikat TOPIK dulu ya.
2. Cara daftarnya gimana?
Untuk pendaftaran tesnya bisa dilakukan di Jakarta International Korean School (Jakarta), Bandung, Universitas Gadjah Mada (Yogyakarta), dan Bali. Lokasi Bandung dan Bali aku lupa tempatnya di mana. Barangkali kalian tahu, kalian bisa komen di bawah ini. Kalian tinggal bilang aja, daftar buat tes TOPIK. Nanti setelah itu kalian disuruh isi formulir pendaftaran. Oh ya ada syarat pendaftarannya juga loh. Santai aja nggak ribet kok. Kalian cuma perlu bawa foto 3x4 terbaru sebanyak 3 lembar, fotokopi KTP, dan uang untuk biaya pendaftaran.
Nah kayak gini nih formulir pendaftarannya |
3. Kapan dan dimana tesnya?
Tesnya sesuai dengan tempat kalian mendaftar. Kalau kalian daftarnya di Yogyakarta berarti tesnya di UGM, begitu pula di Jakarta, Bandung, dan Bali. Di Indonesia sendiri setahun hanya diadakan 2 kali, yaitu pada Bulan April dan Bulan Oktober. Biasanya pendaftaran dibuka 3 bulan sebelum tes berlangsung. Waktu tesnya juga dibedakan. TOPIK I dimulai dari jam 09.00, TOPIK II dimulai dari jam 13.00.
4. Biayanya berapa?
TOPIK I biaya pendaftarannya Rp 150.000,00
TOPIK II biaya pendaftarannya Rp 250.000,00
5. Hah TOPIK I dan TOPIK II? Terus bedanya apa?
Jadi gini nih bedanya, TOPIK I sendiri masih dibagi menjadi 2 level yaitu level 1 dan level 2. Sedangkan, TOPIK II dibagi menjadi 4 level yaitu dari level 3 sampai level 6. Aku bahas TOPIK I dulu aja lah ya.
TOPIK I ini tesnya cuma terdiri dari mendengarkan dan membaca. Untuk bisa lulus level 1 kalian harus bisa dapat poin 80-139, level 2 kalian harus bisa dapat poin 140-200. Bagian mendengarkan ada 30 soal, bagian membaca ada 40 soal. Total keseluruhan 70 soal.
Sekarang giliran TOPIK II. As I experienced before, TOPIK II jauh lebih susah daripada TOPIK I. Itupun tingkat kesulitannya juga cukup njeglek. TOPIK II ini tesnya ketambahan sesi menulis. Jadi waktu yang diberikan untuk mengerjakan soalnya juga cukup lama. Untuk bisa lulus level 3 kalian harus bisa dapat poin 120-149, level 4 kalian harus bisa dapat poin 150-189, level 5 kalian haru bisa dapat poin 190-229, dan level yang paling dewa kalian harus bisa memperoleh seenggaknya 230-300 poin. Bagian mendengarkan ada 50 soal, bagian menulis ada 4 soal esai, dan bagian membaca ada 50 soal. Total keseluruhan 104 soal. Tapi tenang aja, semua soal bentuknya pilihan ganda kecuali soal TOPIK II bagian menulis esai.
Simplenya kayak gini ya |
6. Oh gitu ya...
Kalian masih bingung sama diatas? Nih aku kasih contoh kasusnya.
Kasus 1
Aku daftar TOPIK I lalu mendapatkan poin 189 maka aku lulus TOPIK I level 2.
Kasus 2
Aku daftar TOPIK II lalu mendapatkan poin 119 maka aku tidak lulus TOPIK II sama sekali. Karena untuk dapat lulus TOPIK II minimal poin yang harus diperoleh adalah 220.
Nah udah jelas kan sekarang. Buat kalian yang mau coba tes TOPIK, persiapkan diri kalian jauh-jauh hari. Jangan lupa buat belajar nambah kosakata dalam Bahasa Korea. Penting banget tuh. Sekian QnA dari aku. Semoga bermanfaat. Buat kalian yang ngerasa kalau QnA ini masih ngaco atau mau nambahin informasi tentang tes TOPIK, kalian bisa komen di bawah. Oke? Bye all see you at next post~
Tidak ada komentar:
Posting Komentar