Welcome to all passangers! Read carefully, enjoying with my mind!

Selamat datang di blog saya. Apakah anda pernah merasakan manisnya jatuh cinta? Di saat anda merasakan perasaan seperti itulah, anda harus bersiap diri untuk merasakan kepahitannya.

Selasa, 28 Agustus 2018

Panen Emas Bagi Indonesia

Halo semuanya! Apa kabar? Semoga selalu sehat, bahagia, dan tetap tersenyum ya. Masih dalam euforia Asian Games 2018 yang diadakan di Jakarta-Palembang, adakah di antara kalian yang menonton langsung di venue pertandingan? Bagi yang belum bisa sempat menonton langsung, bisa juga kok mendukung dari rumah, kantor, ataupun di mana saja. Mengingat teknologi streaming saat ini bisa diakses kapan pun, dimana pun, dan oleh siapa pun. Tetap dukung para atlet Indonesia kita ya. Karena dengan adanya dukungan dari kita semua, itu berarti menjadikan motivasi bagi mereka untuk meraih kemengan atas nama Indonesia.

Tak terasa tepat hari ini adalah hari ke-10 Asian Games 2018 telah berlangsung. Berbagai pertandingan telah dilaksanakan di berbagai macam cabang olahraga. Berbagai medali pun telah diraih oleh atlet kebanggaan bangsa. Baik emas, perak, maupun perunggu telah dimiliki oleh Indonesia. Dalam statistik perolehan medali, Indonesia sempat bertahan di urutan ke-4 setelah Cina, Jepang, dan Korea Selatan. Namun sayangnya urutan tersebut direbut oleh Iran hingga Indonesia harus rela turun satu peringkat, yaitu peringkat 5.

Tidak butuh waktu cukup lama bagi Indonesia untuk merangkak kembali, bangkit, dan naik ke peringkat awal. Dengan perolehan emas dari cabang olahraga pencak silat Indonesia kembali merajai posisi ke-4 menggeser Iran. Mix feeling. Bangga banget dicampur dengan rasa haru akan prestasi para atlet nasional. Beberapa hari sebelumnya, netizen Indonesia sempat digegerkan dengan aksi tidak terpuji oleh oknum tidak bertanggung jawab. Mereka yang berlindung dibalik akun bodong, akun palsu, akun tak bertuan tersebut menggempur dengan komentar buruk. Sempat terjadi kekesalan ketika melihat orang-orang penebar kebencian mengisi kolom komentar para atlet dengan hujatan, cacian, dan makian.

Namun dengan mental kuat, tidak mudah berputus asa, para atlet ini justru membungkam mereka yang telah berkomentar jahat dengan emas yang telah diraihnya. Saat ini saja 22 emas telah diraih oleh Indonesia. Melebihi target awal yang dirancang oleh Kemenpora untuk menargetkan Indonesia mendapatkan 16 emas. Selagi masih bisa melihat acara olahraga terbesar se-Asia seperti ini, daripada berkoar-koar menebar kebencian, kenapa tidak saling mendukung saja? Lebih baik membeirkan dukungan, bukan?

Bukan saatnya untuk menebar kebencian. Saatnya bersatu untuk kemenangan Indonesia. Ini adalah kemenangan bersama bagi kita semua. Semangat Indonesia! Aku, kamu, kalian, kami, dan kita semua mendukungmu.

1 komentar:

  1. Hard Rock Casino and Resort, Biloxi, MS - Dr.D.C.
    Rock star and Grammy Award-winning 김제 출장안마 singer/songwriter/songwriter Steve Lukather, the 사천 출장마사지 late rock 오산 출장안마 star of rock-star hits on the legendary 김해 출장샵 Guitarosphere in 상주 출장안마

    BalasHapus