Welcome to all passangers! Read carefully, enjoying with my mind!

Selamat datang di blog saya. Apakah anda pernah merasakan manisnya jatuh cinta? Di saat anda merasakan perasaan seperti itulah, anda harus bersiap diri untuk merasakan kepahitannya.

Kamis, 27 Oktober 2011

LORD VOLDEMORT part 1

Kisahku ini bermula ketika aku masih menduduki bangku kelas XI IPA 2. Saat itu aku sedang mengikuti LBB tingkat perkotaan. Dari pagi sampai matahri tenggelam aku masih tetap saja menunggu di Balaikota Yogyakarta untuk mengetahui siapa sang juara LBB tahun 2010 lalu. Aku menunggu ditemani dengan temanku, Vita. Septa sudah pulang duluan sejak jam 3 sore. Dia sudah merasakan lelah, makanya dia pulang duluan.

Aku meluangkan waktuku ketika aku menunggu hasil pemenangnya. Aku SMS dengan sosok lelaki yang hingga saat ini aku masih terbayang olehnya. Sebut saja di X kuadrat. Awalnya aku hanya basa basi SMS dengan X kuadrat namun lama kelamaan keterusan sampai pengumuman dibacakan oleh panitia. Hasilnya sudah pasti kalah, kalah, dan kalah lagi. Kekalahan adalah kemenangan yang belum tercapai. berarti secara garis besar kalah sama aja dengan menang. Lupakan!

Hingga tiga bulan berlalu, aku menyimpan perasaan padanya. Tiap kali aku SMS dengan X kuadrat yang ada jantungku berasa cenat cenut, lidahku kelu, dan bulu romanku menjadi berdiri tegak. Apa ini yang namanya perasaan suka yang sebenarnya? Namun, pertemananku dengannya tidaklah berjalan mulus layaknya jalan tol yang bebas hambatan, Kini antara aku dan X kuadrat terpisahkan oleh jarak.

Sampai detik ini, untuk berkomunikasi saja sulit sekali. Keadaanya kini berubah menjadi suram, gelap, lembab, dan hitam kelam. Dia telah menjelma menjadi musuh terbesarku, bagaikan Harry Potter dengan musuhnya, Lord Voldemort.

Namun, terkadang aku masih saja sulit melupakan dirinya. SEKIAN~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar